Bupati Samosir Dimpingi Sandiaga Salahudin Uno ke Ambarita, Menteri Pariwisata Disematkan Ulus Batak

    Bupati Samosir Dimpingi Sandiaga Salahudin Uno ke Ambarita, Menteri Pariwisata Disematkan Ulus Batak

    SAMOSIR - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno didampingi Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom secara resmi menutup acara sosialisasi Sadar Wisata, di Aula Gereja HKBP Ambarita Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir, Selasa (19/07/22).

    Kedatangan Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta di Desa Ambarit tersebut langsung disambut masyarakat dengan Antusias, Selain itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno juga disematkan panitia Ulos Batak ketika hendak memasuki ruangan pertemuan sosialisasi

    Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno dalam keterangannya mengingkan adanya peningkatan pendapatan masyarakat dan terbukanya peluang usaha bagi masyarakat di Kawasan Danau Toba dikarenakan Danau Toba ditetapkan sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas Kawasan Danau Toba 

    Dengan terpilihnya Danau Toba sebagai salah satu dari lima Destinasi Super Prioritas, perlu dihadirkan sumber daya manusia yang terampil dan cekatan di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Terlebih, Desa Ambarita merupakan salah satu pintu gerbang masuk ke Pulau Samosir dari Daerah-Daerah sekitar Danau Toba.

    "Oleh karnanya, masyarakat harus menyambut para wisatawan dengan ramah tamah yang baik dan memberikan pelayanan prima serta tetap menjaga kebersihan lingkungan agar wisatawan nyaman ketika datang berkunjung, " Ujar Menteri Sandiaga Salahudin Uno

    Dalam kesempatan yang sama, Sandiaga juga menyampaikan, pihaknya memfasilitasi pelatihan bagi masyarakat di Desa Ambarita dan memberikan pengetahuan tentang sapta pesona serta protokol CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Enviromental Sustainability). "Tujuannya agar masyarakat betul-betul melihat pariwisata ini sebagai bagian dari kehidupan mereka untuk meningkatkan mata pencaharian mereka dan ekonomi mereka, " ungkap Sandiaga.

    Sementara Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST menyampaikan terima kasih atas perhatian Kementerian Pariwisata ke Kabupaten Samosir dan Semoga Kabupaten Samosir lebih baik lagi kedepannya sehingga kunjungan wisata meningkatkan, " Ucap Vandiko Timotius Gultom didampingi Kepala Dinas Pariwisata Tety Naibaho

    Kedatangan Menteri Sandiaga Salahudin Uno di Desa Ambarita didampingi Deputi Bidang Industri dan Investasi Henky Hotma Parlindungan, Staf Khusus Menparekraf Bidang Pengamanan Brigjen TNI Ario Prawiseso, Sekretaris Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Adella Raung, dan Direktur Industri Pariwisata Kelembagaan Kepariwisataan BPODT, Raja Malem Ukur Tarigan ( Karmel )

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Batu Kursi-Huta Siallagan, Deligasi...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Samosir Serahkan Penghargaan Terhadap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

    Ikuti Kami